Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2023

Mobil Ambulan Lazismu ke Bojonegoro Ngantar Ibu Murti | Berita Populer Lazismu

Gambar
  Mobil Ambulan Lazismu di rumah Ibu Murti. (Dok Lazismu) LAZISMUSBY.COM-Mobil Ambulan Lembaga Amil Zakat Infaq dan Shadaqoh Muhammadiyah (Lazismu) Kota Surabaya mengantar Ibu Murti dari Rumah Sakit Dr Soetomo Surabaya menuju Rumah Ibu Murti di Bojonegoro, Selasa (30/05/2023). Petugas Mobil Ambulan Lazismu Kota Surabaya Ustadz Nuryanto mengatakan, kami mendapat telpon dari Bapak Mujairi untuk membantu mengantar Ibu Murti. "Setelah kami mendapat telpon dari Bapak Mujairi maka kami mempersiapkan Mobil Ambulan Lazismu Kota Surabaya dan segera meluncur ke Rumah Sakit Dr Soetomo," katanya. Menurut dia, Ibu Murti saat ini berumur 53 tahun. "Setelah semuanya siap kami dibantu perawat rumah sakit mendampingi pasien masuk ke Mobil Ambulan Lazismu," jelasnya. "Alhamdulillah, kami sampai ke Glonggong Ngadiluhur Balen Bojonegoro dalam keadaan tidak kurang sesuatu apapun, dan begitu juga kembali ke Surabaya dalam keadaan sehat wal'afiat, lancar," tambahnya. Sementa

Selamat Jalan Jamaah Haji | Berita Populer Lazismu

Gambar
  Ustadz Abdul Hakim saat membaca doa. (Dok Lazismu) SELAMAT  JALAN JAMAAH HAJI Abdul Hakim, M.Pd.I “Dan di antara kewajiban manusia terhadap Alloh adalah melaksanakan ibadah haji ke Baitulloh yaitu bagi orang yang mampu mengadakan perjalanan ke sana.” Barang siapa mengingkari kewajiban berhaji, maka ketahuilah, Alloh Mahakaya dari seluruh alam. (QS. Ali Imron 97) Setiap mukmin pasti berharap dapat menunaikan ibadah haji. Selain demi memenuhi  rukun Islam yang kelima, tidak jarang orang  menunaikan ibadah wajib bagi yang mampu ini dengan harapan memperoleh prestis dan status social tertentu. Bagi kebanyakan muslim Indonesia, gelar haji adalah kehormatan dan kemuliaan seperti gelar kyai, gelar akademis dan gelar konvensional lainnya. Karena itu,  banyak  jamaah yang mengerahkan segala upaya untuk dapat memenuhi  panggilan Alloh ini segera.  Secara historis, ibadah haji adalah sebuah napak tilas yang merekam perjuangan seorang nabi besar, Ibrahim ‘alaihissalam dalam melaksanakan misi ken

Mirip KH Ahmad Dahlan, Siswa ini Banjir Hadiah | Berita Populer Lazismu

Gambar
  Ahmad Neil Elfath menjadi peserta paling mirip KH Ahmad Dahlan ada semarak semarak jalan sehat PCM Bubutan. (Dzanur Roin) LAZISMUSBY.COM-Menyambut musycab yang ke 7 Pimpinan Cabang Muhammadiyah Bubutan Kota Surabaya mengadakan jalan sehat dengan tema memakai kostum mirip tokoh Muhammadiyah. Kegiatan ini berlangsung pada hari Jum'at, (26/05/2023) Kegiatan jalan sehat di ikuti seluruh amal usaha Muhammadiyah se Bubutan antara lain ; SD Muhammadiyah 12 (SDM dubes), Sekolah Kreatif SD Muhammadiyah 20, dan Sekolah Para Pemimpin SMP Muhammadiyah 7 (SMP Mutu). Start dan Finish di halaman SMP Mutu. Sekolah yang beralamat di jalan Dupak Jaya V No 49-53 Kelurahan Jepara kecamatan bubutan kota surabaya. Adapun rute yang dilalui adalah Jl. Dupak Jaya V - Jl. Dupak Baru - Jl. Raya Demak - Jl. Raya Dupak dan masuk lagi ke Jl. Dupak Jaya sampai di halaman SMP Mutu sekolahnya para pemimpin. Ada ratusan doorprize yang disiapkan panitia bagi para peserta jalan sehat selain itu juga ada hadiah khus

Kiai H Nur Cholis Huda: Haji, Perjalanan Rohani | Berita Populer Lazismu

Gambar
  Kiai H Nur Cholis Huda MSi. (Dok Lazismu)  LAZISMUSBY.COM  Haji, Perjalanan Rohani Oleh: Drs H Nur Cholis Huda MSi  "Dan serulah manusia untuk mengerjakan haji, niscaya mereka akan datang kepadamu dengan berjalan kaki, atau mengendarai setiap unta yang kurus, mereka datang dari segenap penjuru yang jauh," (QS. Al-Hajj 22: Ayat 27) "Agar mereka menyaksikan berbagai manfaat untuk mereka dan agar mereka menyebut nama Allah pada beberapa hari yang telah ditentukan atas rezeki yang Dia berikan kepada mereka berupa hewan ternak. Maka makanlah sebagian darinya dan (sebagian lagi) berikanlah untuk dimakan orang-orang yang sengsara dan fakir." (QS. Al-Hajj 22: Ayat 28 Pertama kali menunaikan haji, biasanya hati orang itu bergetar dan berdebar-debar. Ketika akan memasuki Kota Makkah getaran hati itu semakin keras, dan ketika sudah berada di Masjidil Haram dan berdiri di depan Ka'bah, getaran itu berubah menjadi air mata yang tumpah membasahi pipi. Antara haru dan bahag

Kondisi Rumah Ibu Zakiyatul Setelah di Bedah | Berita Populer Lazismu

Gambar
  Kondisi rumah Ibu Zakiyatul setelah dibedah Lazismu. (Dok Lazismu) LAZISMUSBY.COM-Rumah bu Zakiyatul Amalia di Bronggalan Sawah yang Bapak Ibu Renovasi karena musibah Roboh. ALHAMDULILLAH dari Rumah Tidak Sehat menjadi sehat. Dari Rumah Tidak Layak Huni (RUTILAHU) menjadi Rumah Layak Huni (RULAHU) SEMOGA AMAL bapak ibu yang sudah banyak membantu mengorbankan sebagian harta demi menolong saudara kita yang kesusahan di dunia. Melainkan Allah akan Membantu panjenengan semua di dunia dan di akherat. Aamiin Ya Rabbal 'Alamin. Wabil khusus untuk yang berpartisi pasi dalam benah rumah ini : ▶️ Hj. Nurfadilah Manyar ▶️ Kelg. Bani Cokro Wardoyo (Sunarko, Iris Triswati, Bu Mujiati, Muhammad Jayyid Jiddan, Miftah Faried Fahmi Naja, Alm. Bp. Cokro Wardoyo, Bu Musitin Alm.) ▶️ Keluarga Bani Aji Al Munaji (Alm. Bp. Aji Almunaji, Alm. Bp. Sutrisno, ibu Alifah alm) ▶️ Kelg. Bpk Maliki Rusun Sombo ▶️ KLL RS Muhammadiyah Lamongan ▶️ H. Anwar Supriyadi Jakarta ▶️ Ir. Rr. Laksitarini Sevriani, M.Si

QurbanMU Wujud Syukur, Cinta dan TaqwaMU | Berita Populer Lazismu

Gambar
  QURBANMU WUJUD SYUKUR, CINTA DAN TAQWAMU Oleh : Sunarko, S.Ag., M.Si)* Bersyukur kepada Allah SWT merupakan kewajiban kita sebagai mukmin mengingat banyaknya nikmat Allah Subhanahu Wa Ta'ala yang telah diberikan kepada kita mulai nikmat yang paling kecil hingga nikmat yang paling besar.  Karena itu alangkah jahilnya orang yang tidak pernah bersyukur kepada Allah. Jika kita bersyukur kepada Allah, maka manfaat kesyukuran itu akan kembali pada diri kita sendiri, tetapi jika kita ingkar sesungguhnya Allah SWT itu Maha Terpuji, Maha Kaya bahkan tidak memerlukan sesuatu dari alam semesta ini. Firman Allah dalam Surat Luqman ayat 12 dan Surat Al Imran ayat 97 : وَلَقَدْ اٰتَيْنَا لُقْمٰنَ الْحِكْمَةَ اَنِ اشْكُرْ لِلّٰهِ ۗوَمَنْ يَّشْكُرْ فَاِنَّمَا يَشْكُرُ لِنَفْسِهٖۚ وَمَنْ كَفَرَ فَاِنَّ اللّٰهَ غَنِيٌّ حَمِيْدٌ _Dan sungguh, telah Kami berikan hikmah kepada Lukman, yaitu, ”Bersyukurlah kepada Allah! Dan barangsiapa bersyukur (kepada Allah), maka sesungguhnya dia bersyukur untuk di

Menggabungkan Niat Puasa Syawal Dengan Puasa Senin-Kamis | Berita Populer Lazismu

Gambar
  Ustadz H Imanan. (Dok Lazismu) Menggabungkan Niat Puasa Syawal Dengan Puasa Senin-Kamis Pertanyaan: Assalamu'alaikum Wr Wb. Ustadz, mohon maaf mau tanya: Apakah puasa Syawal bisa diamalkan tidak berurutan setiap hari, tetapi dikerjakan setiap hari Senin dan Kamis sekalian niatnya digabung dengan puasa Senin dan Kamis ? (Dari jama'ah masjid Baiturrahman, Candi Lontar- Sambikerep, Surabaya). Jawaban: Wa'alaikumussalam warahmatullohi wabarakatuh. Penanya yang budiman, semoga Alloh Subhanahu wa Ta'ala selalu memberikan taufik dan hidayah kepada kita, sehingga kita tetap berada di jalan-Nya, serta semoga kita tetap istiqomah di atas ketaatan kepada-Nya dan menambah semangat kepada kita untuk selalu beribadah kepada-Nya. Aamiin ……  Nampaknya pertanyaan yang Panjenengan sampaikan kepada kami ini berhubungan dengan kaidah yang di sebutkan oleh Syaikh Abdurrahman bin Nashir As-Sa’di rahimahullo dalam buku qawa'idnya: إِذَا اجْتَمَعَتْ عِبَادَتَانِ مِنْ جِنْسٍ وَاحِدٍ تَدَا

Meneladani Keikhlasan, Kesabaran Nabi Ibrahim dan Ismail Lewat Berkurban | Berita Populer Lazismu

Gambar
  Meneladani Keikhlasan, Kesabaran Nabi Ibrahim dan Ismail Lewat Berkurban Oleh : Sunarko, S.Ag., M.Si)* Alhamdulillah saat ini kita sudah berada di bulan Dzulkaidah dan tepat di hari Rabu Kliwon, 28 Juni 2023 M atau bertepatan 10 Dzulhijjah 1444 H umat Islam di seluruh dunia akan merayakan hari raya haji. Semoga saudara-saudara kita yang sedang di panggil Allah untuk melaksanakan ibadah haji tetap diberikan kesehatan dan  menjadi haji yang mabrur. Aamiin Ya Rabbal 'Alamiin.  Bagi umat Islam yang tidak melaksanakan ibadah Haji ke tanah suci Mekkah juga diperintahkan sama untuk melaksanakan ibadah kurban guna mengikuti syariat Nabi Ibrahim Alaihy Salam yang di perintah Allah Subhanahu Wa Ta'ala untuk menyembelih putranya Ismail Alaihy Sallam. Ibadah kurban telah diabadikan Allah Subhanahu Wa Ta'ala dalam Al-Qur'an Surat As-Saffat ayat 100 - 111 : رَبِّ هَبْ لِي مِنَ الصَّالِحِينَ  ١٠٠ Ya Tuhanku, anugrahkanlah kepadaku (seorang anak) yang termasuk orang-orang yang saleh.

Agar Bisa Bersinergi Yang Mencerahkan LDK PWM Jawa Timur Adakan Raker | Berita Populer Lazismu

Gambar
  Pengurus LDK PWM Jawa Timur berfoto bersama. (Dok Lazismu) LAZISMUSBY.COM-Lembaga Dakwah Komunitas (LDK) Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur melaksanakan Rapat Kerja di Ruang Millennium Building SD Muhammadiyah 4 Kota Surabaya, Sabtu (13/05/2023). Sekretaris LDK PWM Jawa Timur Ustadz Achmad Rosyidi, SHI MHI mengatakan, Alhamdulillah, hari ini kami bisa melaksanakan rapat kerja LDK PWM Jawa Timur. "Tema kali ini adalah 'Dakwah Komunitas Bersinergi dan Mencerahkan' yang kami tempatkan di SD Muhammadiyah 4 Pucang Surabaya Jl Pucang Anom No. 93  Surabaya," katanya. "Kami mengadakan raker ini dalam rangka untuk menyiapkan seluruh pengurus LDK PWM Jawa sebelum terjun ke Komunitas LDK PDM se-Jawa Timur," tutur dia. Menurut dia, LDK PWM Jawa Timur sebagai salah satu lembaga khusus pelopor, pelangsung dan penyempurna persyarikatan Muhammadiyah. "LDK PWM Jawa Timur memiliki tugas untuk melakukan rekonstruksi dan rekonseptualisasi pengkaderan Muballig

Lentera Hati: Suara Cinta VS Suara Marah | Berita Populer Lazismu

Gambar
  Ustadz Muhammad Khoirul Anam, M.Pd.I Suara Cinta VS Suara Marah Oleh: Muhammad Khoirul Anam, M.Pd.I (LDK PP Muhammadiyah) Suatu hari sang guru bertanya kepada murid-muridnya, “mengapa ketika seseorang sedang dalam keadaan marah, ia akan berbicara dengan suara kuat atau berteriak?” Seorang murid setelah berpikir cukup lama mengangkat tangan dan menjawab, “ karena saat seperti itu ia telah kehilangan kesabaran karena itu ia lalu berteriak.” Tapi..... “ sang guru balik bertanya, lawan bicaranya justru berada di sampingnya. Mengapa harus berteriak? Apakah ia tak dapat berbicara secara halus?” Hampir semua memberi sejumlah alasan yang dikira benar. Menurut pertimbangan mereka. Namun tak satupun jawaban yang memuaskan. Sang guru lalu berkata, “ ketika dua orang sedang sedang berada dalam situasi kemarahan, jarak antara kedua hati mereka menjadi amat jauh, walau secara fisik mereka begitu dekat. karena itu, untuk mencapai jarak yang demikian, mereka harus berteriak. Namun anehnya, makin ker

Syawalan, Lazismu Kota Surabaya Tebar Nasi Jum'ah Berkah | Berita Populer Lazismu

Gambar
  Ustadz Abdul Hakim membagikan nasi Jum'ah Berkah. (Dok Lazismu) LAZISMUSBY.COM-Dalam Syawalan ini Lembaga Amil Zakat Infaq dan Shadaqoh Muhammadiyah (LAZISMU) Kota Surabaya melaksanakan Pentasyarufan nasi Jum'ah Berkah di lima wilayah Kota Surabaya pada hari Jumat (12/05/2023) pagi. Wakil Ketua Lazismu Kota Surabaya Ustadz Abdul Hakim, mengatakan, Alhamdulillah hari ini kami bisa mentasyarufkan nasi Jum'ah Berkah. "Bersyukur kepada Allah atas nikmat sehat ini, sehingga kami bisa membagikan nasi Jum'ah Berkah Lazismu Kota Surabaya di wilayah selatan," katanya. "Ada lima ratus nasi Jum'ah Berkah Lazismu Kota Surabaya yang di sebar oleh tim Lazismu Kota Surabaya di Surabaya Utara, Surabaya Selatan, Surabaya Timur, Surabaya Barat dan Surabaya Pusat," tuturnya. Sampai saat ini, kata dia. Lazismu Kota Surabaya istiqomah memberikan nasi Jum'ah Berkah Kepada mereka yang ada dijalan. "Lazismu Kota Surabaya saat ini terus konsisten melaksanakan